Artikel

Update Produk Horeka, Tips & Trik, Hingga Resep Inspiratif di Refreshment Channel Horeka

Diterbitkan oleh Author Ajinomoto pada 11 January 2022

PT. AJINOMOTO INDONESIA terus berkomitmen untuk melakukan upaya pengembangan bisnis market food service (Hotel, Restoran, catering, dan lainnya) sejalan dengan semakin meningkatnya permintaan market bisnis kuliner di Indonesia market melalui penyediaan produk-produk yang berkualitas dan juga penawaran “smart solution” yang disesuaikan dengan kebutuhan klien Horeca.

Di era millennium saat ini, media digital merupakan salah satu media yang sangat mempermudah komunikasi individu satu sama lain dengan perkembangan teknologi yang terus meningkat seiring berjalannya waktu.

“Sebagai salah satu bentuk penyebaran informasi kepada mitra bisnis kuliner, maka Divisi Horeca Ajinomoto Indonesia merasa terdorong untuk segera melakukan refreshment Website sebagai salah satu media digital yang dapat mengomunikasikan produk dan dapat menjangkau user secara luas,” tutur Darma Suhandi selaku Marketing Section Manager Divisi Horeca.

Beberapa fitur baru refreshment Channel Horeka yang kami kembangkan adalah sebagai berikut :

  1.  Produk Horeka Sub-Channel “Produk Horeka” memuat informasi detail mengenai Produk-Produk Horeka, dan juga dapat secara langsung melakukan pembelian melalui official store Ajinomoto Indonesia yang tersebar di hampir seluruh platform e-commerce di Indonesia. Selain itu, terdapat pula e-katalog produk Horeka kami yang bisa diunduh langsung dan disimpan di personal folder untuk mempermudah akses tanpa koneksi internet
  2. Tips & Trik Sub-Channel “Tips & Trik” memuat informasi mengenai tips dan juga trik yang berguna untuk menjalankan bisnis Horeka dengan ide-ide yang inspiratif dalam menyajikan menu secara professional dan menarik.
  3. Resep Inspiratif Sub-Channel “Resep Inspiratif” memuat beragam resep menarik yang dapat difilter sesuai dengan kebutuhan (Bahan Makanan, Jenis Masakan, Produk, dan Jenis Cuisine) yang dapat menginspirasi user untuk membuat menu baru ataupun pengembangan menu saat ini dengan tetap memperhatikan nilai gizinya. Fitur ini juga di lengkapi dengan video cara masak yang terhubung ke YouTube Dapur Umami.
  4. Where to Buy Sub-channel “Where to Buy” memuat informasi mengenai channel distributor dan supplier kami sebagai penyedia produk Ajinomoto Horeka di seluruh Indonesia. Sehingga dengan fitur ini, para user Horeka dapat mengetahui lokasi pembelian terdekat dengan pengiriman yang paling efektif.

Butuh semua fitur ini untuk kalian para User Horeka? Yuk dapat langsung klik di sini. Atau bisa langsung scan pada barcode diatas ya! SALAM HORECA!

Artikel Terkait